Menuju Zona Integritas MAN 2 Kebumen Gelar Penilaian TPI ITJEN Kementerian Agama



Kebumen - Tim penilaian  internal (TPI) Inspektorat Jenderal Kementerian Agama melakukan penilaian Pengembangan Zona Integritas menuju Wilayah bebas korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) di Madrasah Aliyah Negeri 2 Kebumen. Rombongan TPI Irjen Kemenag yang terdiri dari Eulis,  Panji, dan  Rudi melakukan penilaian terhadap setiap enviden (14/05/2024).


Kegiatan ini merupakan salah satu agenda wajib bagi lembaga yang melakukan penilaian pada Zona Integritas guna mengetahui kelayakan dalam pencapaian sebagai WBK dan WBBM. Tujuannya untuk menunjukan semangat dalam pemberantasan dan pencegahan tindak pidana korupsi, kolusi dan nepotisme serta meningkatkan kualitas pelayanan publik.


Dalam kesempatan ini, Kepala Madrasah Aliyah Negeri 2 Kebumen, Drs.Warsam, M.Pd. menyampaikan rasa syukur dan harapan yang besar kepada TIM ZI agar menjadikan MAN 2 Kebumen salah satu instansi pemerintah yang memiliki integritas tinggi. 


“Allhamdulillah penilaian pembangungan Zona Integritas (ZI) MAN 2 Kebumen oleh TPI (Tim Penilaian Internal) Inspektorat Jenderal (Itjen) Kementerian Agama RI telah dilaksanakan. Terimakasih kepada bapak, ibu guru dan karyawan pejuang ZI yang telah mempersiapkan semuanya.”ucapnya.


“Terimakasih berikutnya kami sampaikan pada Tim penilai dari Itjen Kemenag RI yang telah banyak memberikan masukan kepada MAN 2 Kebumen dalam rangka menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) untuk MAN 2 Kebumen. Kami bertekad MAN 2 Kebumen harus menjadi salah satu instansi pemerintah yang memiliki integritas tinggi dengan menyandang predikat WBK dan WBBM,” lanjut Warsam

 

Proses penilaian dilakukan oleh Tim penilaian Internal (TPI) sebagai pelaksana pada Inspektorat Jenderal. Penilaian yang dilakukan diharapkan bukan sekedar mengejar predikat WBK atau WBBM, namun dapat bermanfaat bagi mitra kerja.


Warsam mengungkapkan bahwa keberhasilan penilaian tentunya tidak terlepas dari semua kerja keras yang dilakukan oleh seluruh TIM yang bekerja sama dengan baik. Kerja keras dari seluruh stakeholder sangat berarti bagi kesuksesan dan keberhasilan yang dicapai.


“Tentunya ini semua butuh kerja keras dari seluruh stakeholder MAN 2 Kebumen saya berharap kedepannya Tim ZI MAN 2 Kebumen terus kompak dan solid” pungkasnya.(Mn)


Post a Comment

Terimakasih berkenan untuk memberikan komentar pada tulisan ini. Mohon hargai sesama dan gunakan bahasa serta penulisan yang baik dan sopan. Beberapa komentar menunggu moderasi terlebih dahulu untuk dapat ditayangkan secara publik. ... salam hormat!

Lebih baru Lebih lama